VIVA Bola –Â Tidak lagi dapat disangkal bahwa Arsenal telah mengalami periode sulit di Premier League musim ini. Dimulai dari kegagalan meraih trofi Liga Europa musim lalu saat mereka kalah dari Chelsea, The Gunners gagal menemukan momentum di musim ini.
Awal musim yang suram membuat Unai Emery dipecat dan kini direksi The Gunners telah menunjuk Mikel Arteta sebagai pelatih kepala baru mereka pekan lalu, dan pelatih asal Spanyol ini harus bekerja keras jika dia ingin menyelamatkan musim klub barunya.
Jelang satu minggu tersisa sebelum dimulainya jendela transfer Januari, The Gunners harus segera berbenah di berbagai bagian lapangan. Dua pemain ini seharusnya masuk daftar belanja Arteta untuk mendukung timnya.
Dayot Upamecano – RB Leipzig
Dayot Upamecano dikaitkan dengan kepindahan ke Arsenal selama jendela transfer musim panas, tetapi The Gunners akhirnya merekrut David Luiz dari Chelsea sebagai gantinya. Luiz telah gagal untuk mengesankan selama waktunya di klub, dan dengan posisi bek tengah terbukti menjadi area bermasalah bagi The Gunners dalam beberapa tahun terakhir, Arteta akan mencari cara untuk memperbaiki situasi ini dengan segera.
Dilansir L’Equipe, The Gunners telah mengajukan setidaknya satu tawaran untuk bek tengah muda Prancis tersebut. Upamecano memiliki musim yang jauh lebih konsisten daripada bek tengah Arsenal setelah rata-rata memiliki 2,3 tekel dan 1,4 intersepsi dan telah membantu timnya naik ke puncak Bundesliga.
Dries Mertens – Napoli
Desas-desus merebak bahwa bintang Belgia ini bisa tersedia hanya dengan biaya transfer 10 juta poundsterling di bursa transfer Januari, dan label harga ini pasti akan meningkatkan minat Arteta pada pemain berusia 32 tahun yang bisa menjadi penandatanganan The Gunners yang berbiaya rendah dan berisiko rendah.
Dalam 304 penampilan untuk Partenopei, pemain berusia 32 tahun ini memiliki rekor fantastis 118 gol dan 71 assist. Dilansir surat kabar Naples Il Mattino, Mertens lebih suka tinggal di Eropa daripada pindah ke klub Cina, tapi dia pasti akan meninggalkan Napoli yang ingin menguangkannya sebelum dia pergi secara gratis di musim panas.
Arsenal harus bertarung melawan Bayern Munich dan Borussia Dortmund untuk mendapatkan tanda tangan Mertens dengan tim kelas berat Bundesliga yang sedang berusaha membawa musim mereka kembali ke jalurnya.